Yuk Mengenal 3 Tokoh Sajak Sunda Ternama Dan Berpengaruh Di Indonesia

Melihat jejak Sunda di nusantara tentunya tak terbatas pada musik dan kuliner saja. Masih terdapat budaya asal Jawa Barat yang cukup menarik dikenal, seperti sajak sunda. Ada banyak karya berpengaruh yang dihasilkan oleh sastrawan ternama berdarah sunda. Berikut ini adalah beberapa nama tokoh yang cukup disorot publik.

Para Tokoh Di Balik Sajak Ternama Asal Sunda

  1. Kis Ws dan Sayudi

Kedua tokoh ini adalah pelopor dari munculnya buku dan sajak ternama dari Sunda. Salah satu karya terbaiknya adalah Sajak tekad. Meski dikenal sebagai penulis sajak, namun Kis Ws dan Sayudi juga dikenal karena keahliannya dalam menulis cerpen dan esai serta sastra sunda lainnya.

  1. Etty R.S

Wanita ini lebih dikenal dengan diksi sajaknya yang memiliki kesan realistis dan arkais. Kepiawaiannya pula yang kemudian membuatnya dikenal sebagai pelopor sajak kontemporer. Di tangan wanita ini, karya sastranya mencapai pembaca muda. Seperti puisi yang berjudul Gondewa.

  1. Godi Suwarna

Sama halnya dengan Etty R.S, Godi adalah tokoh sajak kontemporer. Namun yang menjadi ciri khasnya adalah tulisan dengan idiom yang dekonstruktif. Karyanya dipenuhi dengan bahasa sunda yang khas, termasuk dialek, bahasa lulugu, dan populer seperti yang tertulis di buku Blues kere laut.

Itulah beberapa tokoh yang ada di balik karya sajak berpengaruh dari tanah sunda. Kehadiran mereka dinilai berpengaruh karena pergerakan dan isi sajak yang memiliki arti lebih dari sekedar seni. Mulai dari karya dekonstruktif, kontemporer, hingga sebagai pelopor penulisan sajak.